Tuesday, January 18, 2011

Disertasi Ekonomi

Apakah anda bingung bagaimana menulis disertasi tentang ekonomi? Bila anda tidak yakin bagaimana memulai proyeknya, maka disinilah tempat yang benar bagi anda untuk belajar. Sesungguhnya, sebuah disertasi ekonomi tidaklah terlalu berbeda dengan disertasi lainnya. Kenapa? Karena satu-satunya yang penting dalam menulis artikel penelitian adalah bahwa anda tahu bagaimana melakukannya. Tidak peduli topik apa, anda memiliki prosedur penelitian dan penulis yang sama yang harus tersedia bagi anda. Karenanya, ini adalah artikel yang mudah untuk dipahami. Kami akan memberikan anda dasar-dasar menulis disertasi ekonomi.
Sebuah disertasi ekonomi memerlukan sebuah topik. Tentu saja, anda harus mempertimbangkan sebuah topik mengenai ekonomi secara umum. Walau begitu, kami menyarankan kalau anda mengikuti beberapa prinsip dasar dalam pemilihan topik. Pertama, topik tentang ekonomi harus penting. Sebagai contoh, anda bisa bertanya pada diri anda sendiri, apakah topik ini bagus untuk pembaca saya? Akankah ini signifikan bagi mereka? Selanjutnya, subjek harus pantas. Karena anda akan melakukan penelitian, anda harus mampu menerapkan metode penelitian yang benar. Terakhir, anda harus memiliki keakraban pribadi dengan topiknya. Ini akan mendorong motivasi menulis anda.
Karena kami ingin menjadikan hidup anda lebih mudah, berikut beberapa saran atau domain topik yang dapat anda pertimbangkan:
  • Krisis ekonomi dalam sudut pandang pencairan kredit internasional
  • Apa pentingnya mempelajari ekonomi?
  • Karir apa yang menunggu lulusan ekonomi?
  • Bagaimana cara kerja presiden dalam mengatur ekonomi?
  • Faktor-faktor yang mempengaruhi stabilitas ekonomi.
  • Mengapa sebagian ekonomi dunia buruk sementara yang lain berkembang sehat?
Setelah anda memilih topik disertasi ekonomi, langkah selanjutnya adalah menulis masalah penelitian. Masalah penelitian harus menjadi fokus utama penelitian. Ia harus memicu pemikiran dan harus spesifik saat berkaitan dengan topik yang diminati dan harus sederhana untuk dipahami. Bersamaan dengan penciptaan masalah penelitian adalah konstruksi proposal disertasi. Anda harus memiliki proposal yang menjadi rencana penelitian.
Mengumpulkan sumber informasi adalah langkah selanjutnya. Ini adalah proses dimana anda akan mencari bahan untuk penelitian. Anda dapat menggunakan media apa saja sejauh anda tahu bagaimana mengutipnya. Anda dapat menulis bab-bab dasar disertasi: pendahuluan, abstrak, metodologi, tinjauan pustaka, data dan analisa serta kesimpulan. Jangan lupa membaca ulang disertasi anda untuk menghilangkan salah ketik atau bahasa yang berlebih.
Apakah anda ingin melihat beberapa contoh disertasi? Silakan lihat pada blog kami.


No comments:

Post a Comment